Banyak hal yang bisa Movielitas dapatkan setelah menonton film Karate Kid versi 2011 ini. Sebenarnya versi lawas-nya, Movielitas sempat sekilas menonton hanya sudah lupa. Yang bisa Movielitas ingat adalah pemeran “suhu” Kungfu versi lawas adalah Pat Morita. Movielitas ingat aktor Pat Morita ini adalah pemeran detektif serial O’Hara.
Senada dengan versi lawasnya (1984), di versi 2011 ini juga memberikan edukasi seputar ilmu bela dir Kungfu. Bahwasanya menurut para guru di film Karate Kid ini, ilmu Kungfu itu berasal atau bisa dipelajari dari kegiatan remeh temeh sehari-hari. Kalau di versi 1984 nya, kalau tidak salah ingat, melatih Kungfu melalui kegiatan sehari-hari adalah dengan mengepel.
Selain faktor plot cerita yang sangat easy watching, ringan, laga aksinya tertata bagus dengan sedikit unsur komedi, Movielitas juga terkesan dalam dengan penataan lagu-lagu sebagai soundtrack. Enak. Di bagian pembukaan awal-awal cerita, ada lagu John Mayer dengan Say. Yang kalau ditelusuri jejak digitalnya, lagu Say ini sebenarnya sudah juga muncul di film Hollywood lainnya. Hanya saja untuk versi Movielitas, baru mendengar pertama kali di film ini. Dan, ciri-ciri lagu enak adalah tidak perlu susah payah mendengar berkali-kali untuk langsung cocok di telinga.
Dan, di bagian akhir film, ada duet bintang remaja saat itu, Justin Beiber di duet-kan dengan actor utama film, Jaden Smith dengan lagu andalan Never Say Never. Serupa dengan lagu John Mayer, Movielitas juga menyukai lagu ala anak muda jaman now ini.
Overall, film nya easy
watching, musik pengiringnya easy listening, perpaduan yang syahdu.
Comments
Post a Comment