Sekali waktu mencoba kegiatan kuliner di luar sekalian cuci mata dan pikiran di mall, pilihannya jatuh ke sebuah tempat makan berjudul Istana Es & Mie. Lokasi-nya terletak di lantai paling atas, berdekatan dengan lokasi arena bermain dan foodcourt.
Tampilannya cerah dan gaul keren, dilengkapi cat dan meja kursi yang warna-warni cocok untuk spot selfie. Full music khas mall. Dingin karena ber-AC di sana-sini. Ramai suasana pengunjung. Paling mengundang selera memang foto es krim-nya, yang sayangnya sedang dalam kondisi sakit dan tidak bisa makan es krim.
source : foody.id |
Di antara puluhan pilihan menu, pilihan jatuh ke menu paling simple, yaitu NasGor (Nasi Goreng), tipe Nasgor Ayam. Kebetulan lagi sepi pengunjung, jadi tidak perlu menunggu lama.
Dari segi harga, Nasgor dipatok di harga 25 ribu. Lalu, berhubung lagi bad mood, minumnya Soda Gembira (Happy Soda) seharga 13 ribu. Wajar, karena tentunya ada beban lain-lain yang masuk ke harga jual. Contohnya harga sewa lokasi.
Dan, yang terpenting adalah rasa. Menurut penulis, setimpal dengan harga 25 ribu. Lumayan. Porsi nasinya pun tidak pelit. Ada tambahan tomat, timun, telor dan kerupuk.
dok.pribadi |
Berikutnya, ada menu simple lain yang (dulu sempat) menjadi makanan sehari-hari saat merantau yaitu NasPad atau disebut Nasi Padang. Sekarang, salah satu jujukan atau tempat warung padang yang sering dikunjungi adalah Warung Padang berlokasi di B.S.Riadi ini.
Segi tampilan muka Warung Padang ini memiliki frontpage yang hampir sama dengan warung Padang lainnya. Sederhana, tidak terlalu mewah, bersih, di pinggir jalan besar. Dan, memiliki kecanggihan touchscreen dalam memilih menu. Tinggal tunjuk apa yang diinginkan sebagai lauk pelengkap nasi putih.
Dari segi tampilan dalam, nuansa Padang ditampilkan lewat foto besar. Ada foto rumah khas dan penari. Lalu, ada kurang lebih 10 meja untuk pembeli makan di tempat.
source : OpenSnap.com |
Tapi, secara umum untuk urusan makan NasPad, penulis cenderung memilih untuk dibungkus pulang. Sugesti entah benar atau salah, untuk porsi nasi nya saja, dibungkus terasa lebih banyak daripada makan di tempat. Mantab. Jadi, jarang sekali makan NasPad di tempat kecuali bila bersama rekan atau keluarga.
Menu lauk favorit adalah rendang dan 2 biji perkedel (tidak semua tempat menyediakan). Untuk kualitas rendang, lumayan. Teksturnya lunak, dan rasa daging bercampur santan kelapa yang khas. Cocok karena tidak pedas untuk yang disini. Sedangkan untuk lauk perkedel, masih seputar sugesti, di beberapa tempat Warung Padang yang menyediakannya, memiliki ukuran yang tidak pelit atau lebih besar dari warteg umumnya. Mantab lagi.
Terakhir, menuju kasir. Harga nasi+rendang+2 biji perkedel adalah 21 ribu. Bila di asumsi kan harga rendang kisaran 10-15 ribu, jadi bila ingin menu kenyang murah meriah bisa dipilih nasi putih + sayur singkong plus 2 biji perkedel kentang dan jangan lupa kuah.
dok.pribadi |
Have a nice meal...
Nasi Rendangnya menggiurkan.
ReplyDeleteSaya belum pernah masuk di resto ini. Di Surabaya ada juga sepertinya. Kapan kapan saya icip
Saya juga suka nasi padang dengan menu ayam rendang 😂
ReplyDeletepesen Mbak: nasi putih + sayur singkong plus 2 biji perkedel kentang dan jangan lupa kuah, bonusnya tempe atau tahu goreng boleh kan?
ReplyDeleteHahaha... Saya sering banget kalo beli nasi padang selalu dibungkus. Biar porsinya dobel. :D
ReplyDelete