Sebuah sajian film yang diangkat dari kisah nabi. Karena penulis bukan termasuk kalangan yang taat ber-religius, apa yang tersirat dari dalam cerita tergantung dari penangkapan masing-masing. Dan, kadang, bila menyangkut soal kepercayaan akan menjadi hal yang sensitif.
Sejauh yang bisa penulis ingat seputar kisah nabi Musa, adalah perjalanan Musa dan kaumnya keluar dari Mesir menuju Tanah Perjanjian. Seingat penulis, kisah perjalanan Musa membutuhkan waktu yang lama dan banyak mujizat.
Buat penulis, film yang mengambil cerita dari masa pra modern, yang membuat penasaran adalah bagaimana menampilkan masa pra modern tersebut. Disini, penampilan mulai dari kota hingga adegan kolosal-nya digarap dengan apik dan rapi. Dengan bantuan teknologi modern, kisah jaman nabi dulu bisa disajikan dengan megah disini.
Yang paling penulis tunggu adalah momen menyebrangi lautan. Sepanjang pengamatan, versi "terbelahnya" lautan, kurang nampak jelas. Tiba-tiba sudah mengering. Baru nampak adalah versi "tertutup"nya lautan yang membuyarkan pasukan Mesir.
Tapi, secara keseluruhan penampilan film ini dengan teknologinya, sudah cukup bagus dan menarik.
Pesan moral inti film ini, tanpa mempersoalkan kepercayaan apa, bila ditarik garis besarnya adalah baik kisah Musa atau nabi lainnya memiliki inti yang sama yaitu percaya. Dan, ketika kita percaya dari kepercayaan apapun, niscaya akan ada mujizat yang menyapa.
Exodus : Gods And Kings (2014) - 6/10