Done. Gila. Mantab sekali citarasa film ini. Luar biasa. Salut untuk Yang-Ik June yang berperan sebagai sutradara, penulis cerita, dan pemeran utama. Hebat.
Film ini adalah drama psikologis. Kita akan disajikan sebuah budaya, (penulis katakan budaya karena umum dalam film Korea), premanisme ala Korea. Memukul kepala, menampar wajah, penulis sering melihat gaya tersebut di film Korea.
Berkisah tentang seorang preman, Sang Hoon, yang memiliki masa kecil kelam. Kemudian tumbuh dewasa dan bekerja sebagai penagih utang dengan gaya preman.
Hal yang menonjol dari film ini dialognya yang penuh makian.
Namun, secara cerdas, film ini tidak dangkal hanya sekedar mengeksplor kehidupan preman, namun juga diberi unsur psikologis yang manis. Di balik kerasnya kehidupan seorang preman, Sang Hoon justru masih bisa menafkahi keluarga adiknya. Belum cukup, Sang Hoon juga berkawan akrab dengan gadis usia sekolah, Yeon Hee.
Lagi-lagi, ada sisi emosionalnya ada pada latar belakang dimana ibu Yeon Hee justru pernah merasakan kerasnya gaya preman ala Sang Hoon. Disinilah letak menariknya film Korea ini, tidak dangkal dalam mengolah plot cerita.
Bicara soal akting, tak perlu diragukan lagi. Mulai dari pemeran utama hingga peran pembantu, semuanya bermain secara "meyakinkan", terutama Sang Hoon, yang sukses memerankan seorang preman tangguh, kebagian karakter preman yang dingin dan senyum minimalis sepanjang film.
Hal lain yang penulis suka adalah rumah. Rumah di sana (Korea) meski (mungkin) setara dengan Rumah Sangat Sederhana disini, namun diberi desain yang menarik dan (terlihat) nyaman walau sangat mungil.
Keseluruhan, film yang bagus sekali. Dramanya kuat, psikologisnya menarik disimak. Bagi pecinta film bergenre drama psikologis, film ini recommended. Two thumbs up for this movie.
Breathless (2008) - 8/10