Pertama masuk disambut gempita lagu Slim Shady, gaya Jonah meniru Eminem, kocak.
Film yang lumayan menghibur. Konsepnya biasa tapi dipoles dengan komedi polos dua polisi baru lulus dan harus "kembali" ke sekolah. Komedinya tentu saja seputar melindungi identitas sebagai polisi.
Fight Back 2 School. Ya, ada beda gaya antara Stephen Chow dan duet Jonah-Tatum disini. Sama-sama fresh.
Lulus polisi, persahabatan, konflik sahabat, sadar akan kekhilafan konflik, bersatu,
Infiltrate the dealers, find the supplier...
Infiltrate the dealers, find the supplier !
Goddamn,..Infiltrate the dealers, find the supplier !!
Beberapa momen komedi-nya memang bergesekan dengan hal sensitif dan hal-hal khusus dewasa. Tapi mungkin akan lebih bijak bila semua ini hanyalah hiburan.
Kejutan, ada pemeran asli 21 Jump Street yang dimunculkan sebagai anggota DEA.
21 Jump Street (2012) - 6/10