Sebuah film yang panjang durasinya sama dengan kasus yang dialami Rubin Carter dalam hidupnya.
Hanya gara-gara masalah homoseksual dan dendam puluhan tahun kepada bocah 11 tahun, Rubin Carter menjadi korban "balas dendam" dari Della Pesca.tak hanya balas dendam juga karena Rubin "berada" pada masa rasisme masih berkembang pesat di Amerika. Karir cemerlang di dunia tinju pun harus berakhir di balik jeruji penjara. Seperti yang ditulis di akhir film, perlu 22 tahun lamanya untuk membebaskan Rubin dari dakwaan yang tidak dilakukannya.
Penulis mendapatkan banyak pesan dari film ini selain akting Denzel yang lagi memerankan karakter nyata. Antara lain, bahwa selalu ada hikmah di balik kejadian, mungkin Rubin tak akan pernah menjadi penulis bila tak dipenjara. Dari kisah Rubin, bahwa kebebasan itu bukan ada pada realita (penjara) melainkan di dalam hati. Seperti yang Rubin katakan pada Lesra bahwa tulisan bisa menjadi senjata yang lebih kuat dari kepalan tinju.
The Hurricane (1999) - 6/10