Sebelumnya, bingung ini film bercerita tentang apa. Bintang-bintang aktor aktris kenamaan dari segala benua dilebur jadi satu dalam satu film. Bila diibaratkan makanan, persis rujak buah. Segala aneka buah dicampur lalu dikasih bumbu.
Kalau kesan yang penulis tangkap, film ini ingin menunjukkan eksotisme kota New York dengan peradaban gaya hidupnya serta keindahan landscape-nya. Disitu bertemunya segala budaya dunia. Ada Asia, Amerika, Eropa, bahkan India. Dan, pertemuan disini seputar cinta-cintaan belaka.
Baru tahu setelah membuka sumbernya, ternyata film ini merupakan beberapa film pendek, dengan berbagai sutradara. Pantas saja, film seperti berjalan sendiri-sendiri tanpa kaitan jelas. Sederet nama Bradley Cooper, Shia LaBeouf, Natalie Portman, Hayden Christensen, Orlando Bloom, Irfan Khan, Chris Cooper, Andy GarcÃa, Christina Ricci, Maggie Q, Ethan Hawke, sampai Shu Qi. Pelangi.
Hanya saja yang penulis tangkap, disini lebih ke indahnya bercinta di New York. Apalagi yang ditampilkan aktor-aktris menawan. Kisah cinta mereka memang akhirnya membuat iri. Seksi-seksi. Baik cinta abadi, cinta pertama, cinta kilat, cinta satu malam.
New York, I Love You (2008) - 6/10
Comments
Post a Comment