Tiap mendengar nama atau istilah Robin Hood yang ada di pikiran adalah pencuri baik hati. Mencuri untuk kebaikan. Menolong sesama dengan membagi hasil curiannya.
Tapi disini karya Ridley Scott ini seperti bukan mengusung tema Robin Hood sang pencuri baik, tapi lebih ke sejarah sebelum Robin menjadi pencuri. Setidaknya itu yang penulis amati sepanjang film. Hampir tidak terasa atmosfir Robin sang pencuri baik hati. Lebih ke sejarah mengapa Robin menjadi pencuri yang "dimusuhi" kerajaan Inggris.
Ceritanya biasa saja. Seputar perjuangan gabungan kerajaan kecil di Inggris melawan Perancis, dan Robin termasuk salah satu di dalamnya mewakili Robert Loxley dari Nottingham.
Yang menarik disini adalah detail background film. Disini Ridley benar-benar memberi detail cukup menawan dalam membangun suasana jaman pra modern. Entah bagaimana caranya. Lokasi, bangunan benteng, suasana perdesaan, hingga kostum, tentu bukan hal yang mudah. Entah komputerisasi atau sebenarnya, kolosal pemain disini juga digarap serius. Bagi penulis, film ini megah dalam tampilannya. Luar biasa.
Jika dibandingkan dengan versi Kevin Costner, disini minus soundtrack yang kemudian hits. Kalau dari cerita dan tampilan, penulis masih lupa dengan versi Kevin. Disini memakai Russel Crowe, aktingnya sedikit kurang "nakal", terlalu bijak kalem. Mungkin kalau dengan Brad Pitt akan terasa lain.
Robin Hood (2010) - 6/10