Malam. Ada satu malam dimana setiap orang dapat melakukan "pembersihan" kepada orang yang "tidak disukai" atau dibenci atau diincar atau di-bully lebih ganas. Atau bahasa hukumnya adalah semua kejahatan dilegalkan termasuk membunuh. Dan waktu yang ditentukan adalah satu malam saja. 12 jam. Dan program "pembersihan" satu malam disebut the purge.
Dari sisi tema sudah "menyeramkan". Kesan pertama yang muncul unik dan simple. Motif serta konfliknya diolah kompleks berlapis. Dari sisi crime horror lumayan terasa menegangkan.
Sekilas, penulis teringat pada gaya crime di The Strangers. Smiley Mask disini serta gaya kepung masuk rumahnya hampir sama. Hanya disini diolah dengan kedalaman cerita lebih ketimbang The Strangers. Disini pula masih memakai motif sebab-akibat yang jelas.
Lainnya, kehadiran campur tangan tetangga bersenjata ini juga mengingatkan penulis pada gaya komedi Killers-nya Ashton Kutcher.
***Meski berkesan tapi yang pasti film ini menampilkan adegan kekerasan yang cukup "keras", mungkin kurang cocok untuk konsumsi jiwa peniru bawah umur.
The Purge (2013) - 7/10