Kalau dulu ada drama lokal berjudul sama dan memang drama. Tapi disini, Luc Besson menampilkan film dengan tiga jurus. Aksi, komedi, dan drama.
Berkisah tentang Daniel yang memulai karir sebagai taxi driver. Keahliannya dalam kecepatan mengemudi taksi menarik perhatian seorang polisi "handal", Emillien, untuk membantu menangkap komplotan perampok bank.
Drama ditampilkan dengan alur yang ringan. Mudah diikuti. Meski memang intinya drama kasus perampokan namun lebih sering melebar ke kisah pertemuan dua karakter berbeda yaitu Daniel dan Emilien. Lalu ditaburi sedikit kisah roman Daniel-Lily, serta komedi roman Emilien-Petra.
Aksi, sebenarnya cukup bagus. Hanya tidak terlalu rapat dan banyak. Malah terkesan jarang. Lebih banyak bermain pada area komedi. Komedi yang ditampilkan memusatkan pada kekonyolan Emilien serta komisaris polisi Gilbert. Dan kebanyakan gaya komedi yang digunakan adalah wajah serius namun konyol.
Taxi (1998) - 6/10