Setidaknya untuk saat ini, horor minimalis versi Oran Peli ini adalah yang paling berkualitas dalam minimalitas. Ada yang bilang, film ini adalah ekor dari gaya film The Blair Witch Project.
Apa yang membuat penulis suka adalah beda. Unik. Menjadi beda itu biasa. Banyak film yang bertampil beda, dalam konteks horor, namun ujung-nya jatuh standar saja.
Film ini menampilkan gaya kamera handy cam. Gaya ini seakan "membunuh" bahwa ini adalah sebuah film, kesan yang muncul memang terasa seperti dokumenter atau found footage.
Minimalis. Lokasi di satu tempat saja. Minim pemain, sepengamatan penulis, 2 karakter utama, Micah dan Katie. Lalu, karakter rekan Katie dan seorang cenayang.
Natural. Terutama horornya. Horor yang ditampilkan disini sangat natural. Mengalir seperti kehidupan rumah tangga sehari-hari. Konflik suami-istri terasa natural. Horor yang dimunculkan tidak rapat dijejalkan pada alur cerita. Tetapi sedikit demi sedikit dengan skala yang berurutan mulai dari paling kecil terus menanjak. Bila, pertama kali menonton, tentu saja bakal kesulitan menebak alur cerita berikutnya.
Horor di film ini juga ditampilkan minimalis, seolah memecahkan kebuntuan selama ini, bahwa horor tidak harus selalu dengan wajah berdarah make up tebal mengerikan. Juga tidak harus dengan pamer badan seksi aktrisnya. Disini, horor yang ditampilkan tanpa keseksian tanpa make-up tebal. Lebih banyak dengan sound. Aktivitas tidur atau aktivitas sehari-hari bisa menjadi horor, bahkan di siang hari sekalipun. Kreatif.
Alur ceritanya simple, misteri tentang keberadaan bayangan di pintu, yang seolah "mengejar" Katie.
Paling suka adegan di siang hari, tiba-tiba sebuah foto selfie berlapis pigura kaca pecah dan menyimpan pesan. Lalu, tiba-tiba rambut Katie bergerak seolah memang ada yang meniup tepat di samping Katie.
Ada 2 versi yang muncul di ending dan beruntung penulis sudah menonton,
1. Versi pertama, Micah didorongkan dan ketika itu juga tak bernyawa.
2. Versi lainnya, adalah Katie kembali naik ke kamar dan menunggu duduk terdiam
Nice film.
Paranormal Activity (2007) - 8/10